Al-Quran mewah ini memiliki panjang halaman 2,28 meter dengan lebar 1,55 meter dalam dan telah disertifikasi sebagai Al-Quran terbesar di dunia oleh kementerian haji dan Departemen Agama Afghanistan, menurut pusat budaya Kabul.
Klaim Al-Quran terbesar sebelumnya dengan ukuran 2 meter dengan lebar 1,5 meter diresmikan tahun lalu di wilayah Tatarstan Rusia.
Al-Quran Afghanistan terbesar di dunia ini beratnya 500 kg dan 218 halamannya terbuat dari kain dan kertas, terikat dalam sebuah sampul kulit timbul yang terbuat dari kulit kambing dengan biaya pembuatan sebesar setengah juta dolar.
Muhammad Sabir Khedri, kaligrafer utama di belakang proyek ini, bekerja dengan sembilan siswa melakukan desain dengan menggabungkan skrip emas dengan jutaan titik-titik berwarna-warni kecil, membentuk dekorasi yang sangat simbolis di sekitar halaman raksasa Al-Quran tersebut.
"Saya ingin menggunakan warna menarik sebanyak mungkin untuk membuat buku suci terlihat cantik," katanya menegaskan.
sumber
No comments:
Post a Comment
Assalamualaikum.. Temen2 jangan lupa Komentar na ^_^